Farhansyaddad weblog

Untuk Hari Esok Yang Lebih Baik

Waspadaiii !!! Sebelas Penyakit GURU

Posted by abifasya pada 29 April 2010


Maaf anak2 bapak ada urusan keluarga

Entah dari mana asal muasalnya, beberapa hari yang lalu saya mendapat SMS yang cukup kreatif  dari seseorang yang tidak usah saya sebut namanya di sini. SMS tersebut berbunyi :

HIMBAUAN DARI MENDIKNAS DAN MENKES RI : Waspadailah 11 penyakit yang rentan di derita oleh Guru :

  1. TIPES              : Tidak Punya Selera
  2. MUAL             : Mutu Amat Lemah
  3. KUDIS             : Kurang DISiplin
  4. ASMA              : Asal Masuk Kelas
  5. KUSTA            : Kurang StrAtegi
  6. TBC                   : Tidak Bisa Computer
  7. KRAM             : Kurang TRampil
  8. ASAM URAT: Asal Sampaikan Materi Urutan Kurang Akurat
  9. LESU               : Lemah SUmber
  10. DIARE            : Di kelas Anak REmehkan
  11. GINJAL         : Gajinya Nihil Jarang Aktif Dan Lambat

Dipastikan kesebelas penyakit di atas bisa menular dan sangat berbahaya bagi masa depan pendidikan di negeri kita, untuk itu waspadalah jangan sampai salah satu dari sebelas penyakit itu ada pada kita, dan jika memang sudah ada segera obati datangai dokter spesialis penyakit guru, perbanyak belajar, baca buku-buku bermutu, tingkatkan disiplin, sebelum masuk kelas lakukan persiapan sematang munkin, pilih startegi dan metode yang cocok dengan materi ajar yang akan disampaikan, sekali-kali pergunakan media pembelajaran multimedia berbasis IT untuk membuktikan bahwa kita sebagai guru tidaklah gaptek dan memiliki keterampilan yang memadai. Dan dengan demikian materi yang kita sampaikan akan tepat sasaran karena diawali dengan penggunaan metode dan strategi yang tepat, libatkan anak untuk menyelesaikan masalah dan untuk menemukan materi yang diajarkan, jangan remehkan kemampuan anak, bahkan mungkin penemuan anak secara langsung akan materi ajar yg sedang dipelajari jauh akan membekas dalam ingatan daripada materi yang dijejali oleh guru. Walaupun Gajinya kecil jangan membuat kita tidak memiliki semangat untuk mengajar, karena gaji terbesar dari Allah akan kita dapatkan asalkan Ikhlas senantiasa menyertai kita.

ADakah salahsatu penyakit di atas ada pada kita ?

Tulisan ini bisa dibaca juga di sini

22 Tanggapan to “Waspadaiii !!! Sebelas Penyakit GURU”

  1. dafiDRiau said

    He he he… bisa aja sim MAs

    Suka

  2. nurhayadi said

    Maaf untuk berpisah

    Suka

  3. alamendah said

    (maaf) izin mengamankan KETIGA dulu. Boleh kan?!
    Ternyata banyak juga penyakitnya, ya….

    Suka

  4. (maaf) izin mengamankan KEEMPAT dulu. Boleh kan?!
    Semoga kita semua terhindar dari hal2 yang demikian

    Suka

  5. Bang Iwan said

    Moga aja salah satu penyakit ini tidak menghinggapi saya Kang.
    Makasih banyak atas sharingnya.
    Izin bookmark dulu.
    Salam hangat dan sukses selalu.

    Suka

  6. saung said

    Tidak ada satu pun yang bisa mengahampiri kita jika 4 kompetensi guru tetap dipegang teguh

    Suka

  7. ABDUL AZIZ said

    Satu atau dua saja penyakit itu dimiliki seorang guru, pendidikan kita akan sulit majunya. Komo deui lamun 11 panyakina aya di diri seorang guru. Duka teh teuing.

    Aya-aya wae panyakit teh. Kade ah katepaan.
    hatur nuhun.

    Suka

  8. dedekusn said

    hehehehe… Mantabsss kang….

    Suka

  9. jumialely said

    KURAP : KUrang RApi berPakaian<– JAngan paksa siswa rapi jika guru tak rapi dan bersih

    KETOMBE : Kebiasaan bilang Tolol, Malas dan Bego <– jangan sekali-sekali katakan pada anak, karena dia akan benar-benar seperti itu, tapi hargai dan bawa dia pada satu keadaan yang membuat dia rajin dan merasa di hargai 🙂

    Terima kasih atas artikelnya mas, jadi 13 ya 🙂

    Suka

  10. WAH MENARIK NIH. BISA DINIKMATI SEMUA ORANG, MEMBERIKAN INFORMASI YANG OKE PUNYA. SEMOGA SELANJUTNYA MEMBERIKAN SEBUAH KARYA YANG LUAR BIASA UNTUK DISUGUHKAN KEPADA PARA PEMBACA SETIA.

    MAMPIR KE BLOG KAMI

    Suka

  11. Wah kreatif buat singkatannya, btw semoga para guru2 kita terhindar dari penyakit itu

    Suka

  12. dedekusn said

    Penyakit guru … yg realistis..

    Suka

  13. ajeng said

    Semoga penyakit-penyakit tersebut tidak terjangkit pada diri saya Pak.. Terima kasih sharingnya Pak, salam kenal. Terima kasih kunjungannya ^_^

    Suka

  14. Wah… diagnosa penyakitnya tepat pak… Semoga kita tetap semangat untuk mencerdaskan anak bangsa walaupun gaji hanya buat ganti bensin sama beli susu anak 🙂 …!

    Suka

  15. achoey said

    Kalo untuk guru PNS gak ada GINJAL lho
    Meski setahun cuma masuk sekali, gajinya tetep full lho hehe
    Katanya sih

    Suka

  16. fata said

    ayo hilangkan semua penyakit itu …
    anak harapan bangsa…. kita

    Suka

  17. Satu lagi,
    BATUK ; Banyak Tugas Kelas. Sering kali guru merasa malas/bingung karena tanpa perencanaan pengajaran yang pada akhirnya memberi tugas pada anak

    Suka

  18. Santosa said

    Saya dukung 100%

    Suka

  19. Santosa said

    Cocok sekali jangan sampe terkena penyakit2 tsb tq

    Suka

Tinggalkan komentar