Farhansyaddad weblog

Untuk Hari Esok Yang Lebih Baik

Kabinet Indonesia Bersatu Jilid DUa

Posted by abifasya pada 21 Oktober 2009


SBY di WARKOT

Presiden Terpilih 2009-2014

Ada yang berbeda dalam penunjukan mentri KIB jilid II ini dibandingkan dengan penunjukan atau pengangkatan menteri pada periode2 sebelumnya. Pada periode sebelumnya sering kita dengar bahwa sebelum para mentri itu diumumkan oleh  Presiden terpilih terlebih dahulu mereka ditelepon  untuk diminta bantuannya oleh sang presiden sebagai menteri tertentu. Kali ini penunjukan menteri diawali uji kepatutan oleh Presiden terpilih dilanjutkan dengan tes kesehatan, jika dalam tes kesehatan mereka dinyatakan tidak layak maka walaupun sudah lulus uji kepatutan dan kelayakan yang mirip audisi calon penyanyi dangdut itu bisa saja mereka dibatalkan menjadi menteri.

Setelah melalui uji kepatutan dan kelayakan yang dilakukan SBY sejak 17 Oktober s.d. 19 Oktober kemarin akhirnya pada malam ini Rabu 21 Oktober 2009 bertepatan dengan tanggal 03 Dzulqa’dah 1430 H kurang lebih pukul 22.00 susunan Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II pun diumumkan di Istana negara Jakarta. Berikut ini para Menteri Kabinet Indonesia bersatu Jilid II :

1. Menko Politik, Hukum, dan Keamanan: Marsekal TNI Purn Djoko Suyanto
2. Menko Perekonomian: Hatta Rajasa
3. Menko Kesra: Agung Laksono
4. Menteri Sekretaris Negara: Sudi Silalahi
5. Menteri Dalam Negeri: Gamawan Fauzi
6. Menteri Luar Negeri: Marty Natalegawa
7. Menteri Pertahanan: Purnomo Yusgiantoro
8. Menteri Hukum dan HAM: Patrialis Akbar
9. Menteri Keuangan: Sri Mulyani
10. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral: Darwin Zahedy Saleh
11. Menteri Perindustrian: MS Hidayat
12. Menteri Perdagangan: Mari Elka Pangestu
13. Menteri Pertanian: Suswono
14. Menteri Kehutanan: Zulkifli Hasan
15. Menteri Perhubungan: Freddy Numberi
16. Menteri Kelautan dan Perikanan: Fadel Muhammad
17. Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi: Muhaimin Iskandar
18. Menteri Pekerjaan Umum: Djoko Kirmanto
19. Menteri Kesehatan: Endang Rahayu Sedyaningsih
20. Menteri Pendidikan Nasional: M Nuh
21. Menteri Sosial: Salim Assegaf Aljufrie
22. Menteri Agama: Suryadharma Ali
23. Menteri Kebudayaan dan Pariwisata: Jero Wacik
24. Menteri Komunikasi dan Informatika: Tifatul Sembiring
25. Menneg Riset dan Teknologi: Suharna Surapranata
26. Menteri Negara Urusan Koperasi dan UKM: Syarifudin Hasan
27. Menneg Lingkungan Hidup: Gusti Moh Hatta
28. Menneg Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Linda Agum Gumelar
29. Menneg Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: E.E. Mangindaan
29. Menneg Pembangunan Daerah Tertinggal: Helmy Faisal Zaini
31. Menneg PPN/Kepala Bappenas: Armida Alisjahbana
32. Menneg BUMN: Mustafa Abubakar
33. Menneg Perumahan Rakyat: Suharso Manoarfa
34. Menneg Pemuda dan Olahraga: Andi Mallarangeng

Pejabat Negara:
1. Ketua UKP3R (Unit Kerja Presiden Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan): Kuntoro Mangkusubroto
2. Kepala BIN (Badan Intelijen Negara): Jenderal Pol Purn Sutanto
3. Kepala BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) : Gita Wirjawan

Sebelum mengumumkan susunan Kabinet Indonesia Bersatu II, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 21.30, terlebih dahulu mengumumkan bahwa dirinya belum akan mengganti pejabat negara setingkat menteri, yakni Panglima TNI, Kepala Polri, dan Jaksa Agung.

Selain itu, Presiden juga mengumumkan bahwa dalam kabinet baru ini akan dimasukkan juga wakil menteri pada sejumlah departemen. Ini hal baru dalam Kabinet Indonesia Bersatu II. Namun belum diumumkan kementerian mana saja yang akan dilengkapi wakil menteri.

Para menteri akan dilantik Kamis (22/10) besok sekitar pukul 13.00 di Istana Negara.

Sebelumnya, Presiden menyatakan tidak mengganti pejabat tiga lembaga setingkat menteri, yakni Panglima TNI, Jaksa Agung, dan Kepala Polri.

Sumber :  www. wartakota.co.id

Al Hamdulillah, kini para menteri itu telah diberikan amanah oleh Bpk SBY, semuanya telah terjadi. Dan kecil sekali kemungkinan untuk diganti karena semuanya diangkat oleh Presiden telah melalui uji kelayakan dan kepatutan, dan kesimpulannya mereka yang telah diumumkan itu telah layak dan telah patut menjadi menteri, BETULKAH ?.

Dan dengan demikian SBY mungkin tidak akan lagi memecat menterinya karena ada tekanan publik sperti yang pernah menimpa YIM dan HA, kalau pemecatan itu terjadi lagi bukankah mereka itu sudah layak dan sudah patut ?.

kalau memang sudah layak dan patut, apakah mereka semua kompeten di bidangnya ? atau ketika mereka menduduki jabatan itu mereka harus belajar lagi karena pengetahun mereka sesuai jabatannya masih sangat kurang ?

Atau apa diperlukan pooling sms dari rakyat untuk menentukan apakah seorang menteri itu akan tereleminasi dari KIB atau tetap bertahan ?

Jika demikian Ketik Nama menteri >spasi< KIB kirim ke 4949. Pengirim SMS terbanyak akan mendapatkan jatah wakil menteri …. 😆    😆  😆

Untuk itu mari kita semua berdoa semoga para menteri itu amanah dalam melaksanakan tugasnya, dan yang paling penting tidak melupakan rakyatnya.

Salaaaaaaaaaaaaammmm.

Sayang Selalu *Abifasya*

48 Tanggapan to “Kabinet Indonesia Bersatu Jilid DUa”

  1. alfin said

    Kita Berkhusnudzhan saja, semoga para menteri itu bisa amanah. Masalah ada yg kurang kompeten, biar saja mereka belajar dari keadaan.
    Selamat menjalankan tugas para menteri terpilih

    Suka

  2. Abula said

    saya hanya bisa mendoakan semoga para pengemban amanah rakyat diberi kekuatan oleh-Nya dalam mengemban dan melaksanakan amanah yg mereka pikul.

    Suka

  3. Badruz said

    dulu SBY pernah mengatakan, kalau ia jadi presiden lagi tidak akan mengangkat menteri yang jadi ketua umum partai. atau suruh mundur dari partai. kenyataannya tidak demikian. beberapa menteri masih aktif jadi ketua partai. ya semoga saja menteri yang ketua partai tidak di sibukkan dengan urusan partainya. walaupun dalam hal ini kelihatan sekali, bagi2 kuenya, ini terbukti SBY lupa akan keinginanya yang dulu tuk menjadikan menteri bukan dari ketua partai yang belum mundur.

    Suka

  4. oRiDo™ said

    kita lihat saja..
    mudah2n Indonesia akan semakin baik ..

    Suka

  5. Semoga kabinet yang baru akan membawa perubahan dan bisa mengangkat jadi diri bangsa indonesia. Tidak seperti yang dahulu-dahulu terkesan melempem.

    Salam
    Lombok Travel

    Suka

  6. Den Mas said

    Penuh dengan kompromi politik. yang saya heran, kenapa saya tidak ditelpon sama SBY yah? :mrgreen:

    Suka

  7. Semoga Presiden dan Kabinet Indonesia Bersatu tidak melupakan Amanat Penderitaan Rakyat yg nota bene kaum dhuafa dan musthada’afin. Gimana nih kiprah para Alim Ulamanya dalam pemerintahan, apa masih saja dikebiri sejak zaman dulu?

    Wassalamu’alaikum…

    Suka

    • KangBoed said

      Alim aaaaah.. eee.. alim ulama anu mananya 😆

      Suka

    • abifasya said

      Saur saha di kabiri ?, teu aya…ah teu aya ni kabiri, kagiatan ulama pasti dirojong ku pamerantah komo ulama nu resep leletakmah, kecuali ulama nu leres2 bade nanjeurkeun Islam.
      Ah Jigana teu kedah ngadamel seratan nusakumaha diminta cep wawan, dengan jawaban inipun kayanya dah tahu jalurnya seperti itu, kumaha cep wawan, ngartos ?

      Suka

      • Maksad dikabiri teh dipisahkeun tina kahirupan sosial sareng politik. Contona; MUI ngaluarkeun fatwa tapi Pamarentah teu nyaluyuan, salajengna MUI narik deui fatwa nu tos diwawarkeun ka balarea. Jeung simkuring mah ngarasa aneh ku partai Islam, naha bet tiasa seueur? naon atuh sababna. Cing Kang Abi tetelakan nu merenah atuh ka simkuring, hatur nuhun. 🙂

        Wassalamu’alaikum…

        Suka

      • kecuali ulama nu leres2 bade nanjeurkeun Islam. ..
        leres kitu kang … komo ulama ti garut sareng tasik mah tara dipalire 😉

        Suka

  8. Semoga saja mentrinya memang memikirkan rakyat dan menjalankan tugas untuk kepentingan rakyat bukan partai atau untuk memperkaya diri. Baca ini ya http://infotekkom.wordpress.com/2009/10/22/inilah-surat-terbuka-untuk-sby-mentri2/

    (FOTO) Al Qur’an Dijadikan Tissu di WC

    Suka

  9. KangBoed said

    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang
    ‘tuk Sahabatku terchayaaaaaaaank
    I Love U fuuulllllllllllllllllllllllllllllllll

    Suka

  10. nama2 menteri tetep berbau neolib

    Suka

  11. komuter said

    mari berjuang demi kemaslahatan negara ini….

    Suka

  12. Met Sore Sobat

    KIB-2 sudah dilantik….tunggu aja hasil kerjanya yooooooook.

    Salam Hangat Sobat
    C.U

    Suka

    • abifasya said

      tapi kabinet KIB2 (baca : KIB-KIB) persi presiden SPY (SiParhanYa…saddad lah…..masa dua dad)dan wapres Kangboed belum dilantik dan diumumkan. tadinya mau diumumkan sekarang. Tapi anakku lagi sakit jadi mg depan aja yah…, Insya Allah sampean juga termasuk calon menteri kok.

      Suka

  13. Assalamu’alaikum,
    Mas Abifasya, saya mengucapkan terima kasih, atas kunjungan dan komentarnya di blog saya, selama saya tidak aktif ngeblog. InsyaAllah akan saya usahakan untuk bisa segera aktif ngeblog kembali. (Dewi Yana)

    Suka

  14. KangBoed said

    Juragann kamana wae nyaaaak

    Suka

  15. KangBoed said

    RAIHLAH “JATI DIRI MANUSIA”.. untuk
    MENGEMBALIKAN JATI DIRI BANGSA INDONESIA
    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang ‘tuk Sahabatku terchayaaaaaank
    I Love U fullllllllllllllllllllllllllllllll

    Suka

  16. KangBoed said

    masih ngajilid kang..

    Suka

  17. aldy said

    Semoga saja para menteri tersebut menjalankan amanah yang diembannya dengan sebenar-benarnya sebagai seorang pemimpin. Dan yang penting my favorit ( ibu Sri Mulyani ) masih menduduki jabatannya.

    Suka

Tinggalkan komentar